Sabtu, 01 Juli 2017

Logo PDAM..just article

Bedah-bedah logoism...,
Sebenarnya ini materi yang pernah di ikutkan pada sayembara lomba desain logo PDAM di wilayah kota Mataram. Gak masuk finalis maupun kategori pemenang. Kalo-pun di unggah di blog ini. Sekedar untuk bahan konten blog dan media pembelajaran semata. Sekaligus memaparkan filosofi dan ikon yang lahir dari geliat ide mandiri. Pilihan font..juga warna dalam penyatuan struktur utuh logo, yang diharapkan dinamis dan relevan dalam misi penyampaian bahasa visualistik ke rana publik.
Disamping, tentu sudah keluar dari koridor ketentuan syarat ditentukan. Belum pernah ikutan di lomba mana-pun juga di publikasikan. Kecuali paska lomba (cuma di blog ini). Jadi ini cuma aktivitas share biasa.. kronologi bedah identitas visual. Tentu sambil kritisi jika ada poin-poin yang agak kontroversi.

POIN penting Ketentuan citra Logo (sesuai arahan panitia Lomba) berbunyi :
  1. Desain logo sederhana, berkarakter, mudah di-ingat, memiliki nilai kearifan lokal, berwawasan lingkungan, yang di miliki oleh dua instansi Lombok Barat dan Kota Mataram. dipayungi oleh PERPAMSI (Persatuan Perusahaan Air Minum Seluruh Indonesia). ==> paparan ini cukup jelas, sejak kalimat logo sederhana hingga berwawasan lingkungan. NAMUN kemudian agak ribet lantaran ada ekor kalimat unsur dualisme merealisasikan satu logo dengan ciri 2 instansi yang kudu di-fusikan dalam satu citra logo yang hendak di hadirkan. Tapi gak papa..., namanya arahan panitia penyelenggara. Gak boleh usik gugat.
  2. Logo tidak mengandung unsur SARA,Pornografi dan Provokasi. ==> poin ini juga agak membingungkan. Yang nama-nya LOGO sudah pasti menampilkan sekedar gambar ikonik dengan kekuatan pesan yang di kandung. BUKAN seperti tampilan desain ILUSTRASI /POSTER (mungkin juga ngarah maksud bukan seolah desain t-shirt, entahlah!) dengan asupan visual/gambar kompleks dan "penuh". Ini jika dikaitkan dengan pilihan kata Provokasi. Memangnya ada kriteria logo produk /perusahaan/jawatan/organisasi pernah tampil memprovokasi???? Memangnya pernah ada logo bahkan sekelas produk perusahaan manapun. Rada mustahil sih... kecuali logo itu kemudian diperkuat oleh jabaran Copy Writing sebagai aksen penguat daya penarik minat produk inovatif bersangkutan. Agar sasaran publikasi-nya bisa menjual...ada target pangsa pasar. Well, yang ini bagaimanapun LOGO harus punya nilai provokasi. Sederhana gini. NOKIA itu punya logo simpelnya.hanya berupa FONT biasa. tapi copy writing sebagai aksen penguat logo-nya di tulislah "Connecting People". Atau AQUA dengan kata pemanisnya 'diambil dari mata air pegunungan' pada versi iklan lama-nya. yang viral terkini "40 tahun bersama Indonesia". 
    Atau, misal, yang agak bersinergi tematik air... katakan macam pabrikan pipa WAVIN. logo-nya simpel cuma FONT dengan poligon lonjong. Copy writing pemanis-nya ya " dimana air mengalir sampai jauh'. Iklan tivi taon 90'an dulu malah pake backsound comotan lirik 'Bengawan Solo' karya mbah Gesang. (tentu ada kompensasi...bukan gratisan!). Secara internal institusi penyelenggara sudah ada kog! berkalimat "Tumbuh & Berkembang Bersama Pelanggan'.  
  3. Desain merupakan karya Asli...bla-bla-bla..., bisa di bikin baik desain tangan atau desain komputer atau desain software dan dilengkapi dengan penjelasan filosofi warna dan gambar. ==> kalimat ini, desain tangan pasti maksudnya tehnik manual dengan garapan alat tulis non computer. TAPI.. atau desain komputer atau desain software??? ada 3 pilihan garap tehnik... yang membingungkan apa beda desain komputer VS desain software???... desain software pake apa? tab grafis..software digital ala android? atau apa???. Dalam kriteria lomba manapun.. sebenarnya cukup disebutkan dua opsi tehnik. Manual atau Digital saja! Papar kalimat tadi sebenarnya justru seolah ungkap secara gak langsung panitia penyelenggara masih bingung.




Selanjutnya, Berikutnya mari memaparkan konsep logo karya sendiri. sekedar untuk bahan pembelajaran & kajian remeh-temeh. Baik kadar pemilihan bentuk dasar ikonik, opsi-opsi kesan warna dan kandungan filosofi-nya.

Logo 1 : 





FILOSOFI & MAKNA LOGO


SEGITIGA, menggambarkan struktur bangun kehidupan. Menyerupai bentuk “gunung”. ( Sekaligus citra lansekap Gunung Rinjani ) sebagai pasak bumi identik pulau Lombok Apalagi asal kata GIRI bermakna GUNUNG. 




Garis PUTIH, meliuk tengah vertikal di tengah sebagai Refleksi. Bentuk khas Berugak, Bisa menyerupai bentuk gerbang Selamat Datang khas Ikonik kota Mataram, Secara tampilan simbolis mirip  bentuk GUNUNGAN, atau istilah KAYON dalam jagat pewayangan.  Mengandung nilai-nilai falsafah kehidupan luhur & kebijaksanaan. *Secara kait filosofi organisasi, garis ‘PUTIH’ mewakili konotasi jalur PIPA, sebagai media penghantar layanan air BERSIHPada pihak konsumen. KAYON secara harfiah simbolis juga mirip  bentuk Lumbung dan Kubah masjid. Lambang Kesejahteraan & religi.

Lengkungan BIRU pada pondasi logo dimaknai sebagai stok sumber mata air/air tanah yang melimpah. Bentuk melengkung ditandai sebagai bentuk dasar permukaan paras bumi/Gumi.
NOTE : khusus pada desain ini bagian bawah lengkungan bisa dihilangkan. Sebagai opsi minimalis. Tanpa kurangi hakikat makna, sebab bentuk lengkung mewakili bagian paras bumi bulat (globe).  


Jika secara tampilan penuh, akan tampak seperti ini. Meminimalisasi lengkungan air warna biru muda paling bawah. Ini bisa sebagai alternatif visual. Bahwa 'lengkung cembung' itu dimaknai sebagai bentuk dasar rupa matra Bumi (globe). 

Warna HIJAU (dominasi KANAN) melambangkan kedamaian (tumbuh dan sehat) refleksi integritas geliat kesejahteraan. Alamiah rupa natural. Garis variasi horizontal, melambangkan lapisan konsumen dari berbagai tingkat sosial masyarakat yang dilayani oleh instansi/perusahaan. (kalangan atas-menengah-bawah) 


Warna ORANYE (dominasi KIRI) bermakna sifat ceria, bersahabat dan Percaya Diri. Merupakan cerminan dari semangat, etos kerja, itegritas komunal internal di kubu organisasi ( Pimpinan – staff )




Warna BIRU TUA konotasi imajinasi/wawasan imajiner. Kreatif dan Humoris (tinjauan Psikologi Warna)
Warna BIRU MUDA, melambangkan ketenangan, harmony dan sifat yang dapat dipercaya.

OPSI FONT
1.    BAUHAUS 93 (tulisan utama PDAM) dengan sedikit modikasi dempet. Sengaja dipilih bentuk font yang tidak terlalu formal. Demi tujuan umbar daya pikat & faktor eye catching. Strategi menarik minat pelanggan. Sekaligus sinergi dan hubungan timbal balik organisasi & konsumen. Font Bauhaus 39 juga paling mendekati aksen karakter logo PERPAMSI Tirta Dharma.
2.  Futura Md BT adalah opsi Sub FONT (tulisan porsi kecil GIRI MENANG). Menngapa dipilih font jenis ini? Tidak lain adalah unsur kandungan makna ter”sirat”nya. Futura is FUTURE. Secara misi organisasi memiliki perspektif memandang masa depan. Progresif dan prospektif.

beberapa variasi modifikasi huruf/Font dengan desain ke-1 





font utama PDAM porsi dempet..mendekati performa PERPAMSI Tirta Dharma

LOGO 2 :
Desain LOGO (2) ;
Filosofi dan makna LOGO
1. Opsi logo berikut ini lebih menitik-beratkan pada aspek minimalis. Dengan pertimbangan, secara umum, masyarakat telah mengenal singkatan dari PDAM. Sehingga untuk mencari unsur simbol dan ikonik ‘khas’ bisa ambil inspirasi kata GIRI MENANG.
2.  Kata GIRI MENANG secara obyektik, taste/bobot  kearif-lokalan-nya lebih mengena. Sebab merupakan citra wilayah yang melekat secara tradisi sejarah pendirian dari awal jawatan.
3.     Logo bentuk SEGITIGA. Diolah sedemikian rupa menggabungkan fusi huruf depan G & M. Huruf ‘G’ berupa outline tebal warna hijau. Sementara huruf “M” terbentuk ditengahnya warna putih. Dengan sedikit garis tipis memotong diagonal. Katakan sebagai garis lintas air.
Dua formasi gunduk kecil,puncak huruf M bisa, secara korelasi sejarah bisa dikaitkan dengan pembagian wilayah kabupaten LOBAR dan kota Mataram. Sekaligus menegaskan kembali bahwa dataran tinggi ke-2 wilayah itu merupakan kaki Rinjani. Gunung induk/Giri beleq-nya tanah Lombok.
4.      Opsi font PDAM adalah Bauhaus 39. Dengan warna BIRU
5.     Sub tulisan GIRI MENANG warna ORANYE. Opsi font Futura Md.BT
6.     Makna pilihan warna masih sama dengan keterangan pada logo ke-1.
  Terima kasih.


Moga paparan sederhana ini bermanfaat. meski paparan-nya agak panjang. hihihi..,